RSS Feed

Sunday, March 25, 2012

Tip Bisnis Multi Level Marketing (MLM)

tip bisnis MLM
Multi Level Marketing atau MLM adalah sebuah bisnis pemasaran atas suatu produk yang dilakukan melalui banyak tingkatan atau level, yang sering disebut dengan up-line (tingkat atas) dan down-line (tingkat bawah). Sistem pemasaran dan penjualan produk pada MLM menggunakan sistem jaringan atau networking. Up-line diharuskan untuk mencari down-line sebanyak-banyaknya agar mendapatkan bonus yang berlipat. Bisnis MLM tidak seperti bisnis lainnya yang membutuhkan modal yang besar dan kemampuan pengetahuan yang tinggi. Setiap orang dari latar belakang apa pun dapat menjalankan bisnis ini. Pihak manajemen yang mengelola MLM biasanya akan memberikan tambahan pengetahuan bagi anggotanya (member), baik itu berupa seminar maupun pelatihan langsung mengenai teknik-teknik pemasaran untuk menjalankan bisnis MLM tersebut.

Berikut tips untuk memilih bisnis MLM :

1. Bila sobat ingin memiliki pelanggan tetap, maka pilihlah perusahaan yang tidak hanya menawarkan barang dan jasa yang seragam. Tetapi pilihlah yang memiliki aneka ragam barang dan jasa untuk ditawarkan. Adanya jaminan atas kualitas barang dan jasa yang dijualnya agar bisa ditukar apabila tidak sesuai dengan kualitas yang sebenarnya.

2. Pilihlah perusahaan yang para distributornya memiliki sistem keberhasilan untuk bisa sukses, di mana sistem tersebut sebaiknya harus sudah teruji dan terbukti mampu mencetak banyak orang menjadi berhasil. Sistem tersebut hendaknya bisa dijalankan oleh orang dari berbagai macam latar belakang usia, pekerjaan, pendidikan, jenis kelamin, bahkan oleh mereka yang awam atau tidak pernah berbisnis sama sekali. Sistem yang baik biasanya juga menyediakan alat-alat bantu usaha, seperti buku-buku kepribadian, kaset-kaset yang memberikan motivasi dan teknik, serta pertemu`n-pertemuan yang bisa dihadiri. Jika ada perusahaan MLM yang menawarkan janji manis hasil besar tanpa harus kerja keras, tanyakan pada diri sobat sendiri, apa ada penghasilan besar tanpa kerja keras ?

3. Untuk menunjukkan suatu perusahaan MLM bonafide atau tidak adalah minimal dengan melihat apakah perusahaan tersebut diterima secara nasional sistem bisnisnya. Biasanya, mereka juga akan mengutarakan visi-misinya bagi kesejahteraan perusahaan dan jaringan distributornya.

Satu hal yang sobat jangan lupa, untuk join pada bisnis MLM sobat harus pandai berbicara (promosi). Karena kunci untuk berhasil dalam bisnis MLM adalah dengan memperkuat jaringan (network). Hal itu akan tercapai jika sobat mempunyai banyak downline. Bisnis MLM termasuk dalam jenis bisnis investasi, karena disini sobat akan membayar uang pendaftaran atau membeli produk mereka dulu baru kemudian sobat resmi menjadi anggota dari bisnis MLM yang bersangkutan.

1 komentar:

Darmanto.com said...

Tips yang bermanfaat sobat,sukses selalu buat bisnisnya.

Post a Comment

Terima Kasih Kunjungannya.....!!!!!!!!!

Tinggalkan jejak dengan berkomentar, saya akan sempatkan balas kunjung balik ke web/blog sobat semua. Blog ini telah diubah menjadi DO FOLLOW, jadi tidak perlu tukeran link. Cukup sobat berkomentar saja !

CARI UANG ONLINE,REKENING ONLINE,TRAFFIK BLOG

BISNIS DI INTERNET

Popular Posts

Powered by Blogger.

Check Page Rank of your Web site pages instantly:

This page rank checking tool is powered by Page Rank Checker service